Flipped And Caught Fire
" Flipped And Caught Fire "
Acrylic, Crayon & Pen On Paper
March, 2017
Kali ini aku masih mengangkat tema tentang kehancuran. Karyaku ini berjudul "Flipped And Caught Fire" yang berarti Terbalik Dan Terbakar. Disini aku menceritakan tentang rusaknya tatanan semesta. Banyak aspek-aspek norma yang membalik. Yang jujur tak pernah dilihat, yang berproses tak lagi dibutuhkan, privasi jadi tontonan paling dinanti, keburukan menjadi bisnis yang digemari. Semua ini menimbulkan ketidak seimbangan. Mereka yang bergantung dengan hal-hal ini akan terbakar suatu saat nanti. Balasan yang setimpal akan diberikan oleh Tuhan kepada mereka yang membudayakan keburukan dan penindasan.
0 komentar: